KKG PAI Kabupaten Blitar

Siraman Rohani: Merajut Keberagaman untuk Kemaslahatan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Kabupaten Blitar di Masjid Mustawan

Pada hari Rabu, 3 April 2024, suasana khidmat memenuhi Masjid Mustawan Kecamatan Nglegok, seiring dengan pelaksanaan Siraman Rohani yang diadakan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Blitar.

Lantunan merdu shalawat menggema di Masjid Mustawan Kecamatan Nglegok, menyambut kehadiran peserta Siraman Rohani. Kegiatan ini merupakan agenda rutin Dinas Pendidikan Kabupaten Blitar setiap bulan Ramadan. Untuk kali kedua, Masjid Mustawan Nglegok menjadi tuan rumah bagi para pendidik dan tenaga kependidikan dari lima kecamatan, yaitu Nglegok, Garum, Kanigoro, Gandusari, dan Talun. Para peserta datang tepat waktu dan tertib, berpakaian nuansa putih berpadu dengan kerudung warna hijau. Antusiasme tampak pada siraman rohani kali ini, dengan banyaknya peserta yang memenuhi ruang dalam masjid dan serambi.

Panitia telah menyiapkan kegiatan ini dengan baik. Tempat parkir tetap berada di UPT SD Negeri Nglegok 02. Peserta siraman rohani diarahkan ke Masjid Mustawan untuk mengisi daftar hadir terlebih dahulu, kemudian disambut ramah oleh penerima tamu. Dengan mengusung tema “Merajut Keberagaman untuk Kemaslakhatan”, kegiatan ini bertujuan meningkatkan keimanan, ketakwaan, dan mempererat tali silaturahmi di antara para pendidik dan tenaga kependidikan.

Tiga pembawa acara, yaitu Bapak Asnawi, Bapak Fuad, dan Bu Astrid, berhasil menjadikan acara berjalan lancar dan memberikan kenyamanan bagi para peserta. Santunan anak yatim piatu dan dhuafa disampaikan oleh Bapak Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Blitar, Bapak Drh. Adi Andaka.

Meskipun Ibu Bupati Kabupaten Blitar, Hj. Rini Syarifah, berhalangan hadir, semangat peserta tetap tinggi. Bapak Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Blitar menyampaikan salam dari Ibu Bupati kepada seluruh peserta. Beliau juga mengingatkan bahwa saat ini guru perlu beradaptasi dengan perubahan jumlah peserta didik, terutama di jenjang sekolah dasar.

Siraman Rohani di lingkungan Disdik Kab. Bitar | Sumber foto : KKG PAI Kab. Blitar

Siraman Rohani di lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Blitar menghadirkan mubaligh kondang, Bapak KH. Syaikhuddin Rahman dari Kecamatan Udanawu. Dalam tausiyahnya, beliau menekankan pentingnya guru menjadi tanggap terhadap tuntutan wali murid dan keutamaan puasa, termasuk meningkatkan rasa kasih sayang kepada sesama.

Kegiatan penuh makna ini berakhir pada pukul 10.30 WIB, dengan hasil jariyah seluruh peserta mencapai kurang lebih dua belas juta rupiah, yang akan disumbangkan untuk Masjid Mustawan Nglegok dan masjid-masjid di lima kecamatan peserta siraman rohani.

Dengan demikian, Siraman Rohani di lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Blitar pada Ramadan tahun ini tidak hanya menjadi momentum untuk meningkatkan keimanan dan silaturahmi, tetapi juga memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan kegiatan keagamaan dan sosial di wilayah tersebut. Semoga bermanfaat.

Kreator: Ani Midaroniati, S.Pd.I

Editor: Siti Nazarotin, S.Ag

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *